Jaksa Masuk Sekolah di Makassar

Jaksa Masuk Sekolah di Makassar
FOTO : www.makassarkota.go.id

MAKASSAR, TIMURNEWS.COM – Kejaksaan Negeri Makassar menyelenggarakan program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) Tahun 2016, bertema “Mari Kita Wujudkan Generasi Penerus Bangsa yang Taat Hukum”. Kegiatan ini berlangsung, Kamis (25/2) hari ini di Lapangan Karebosi Makassar.

Produk Kejaksaan Agung ini merupakan upaya pembangunan sistem hukum dan kesadaran hukum sejak dini. “Program Jaksa Masuk Sekolah salah satu langkah kejaksaan membangun sistem hukum yang mencakup tiga komponen yakni struktur hukum, subtansi hukum, dan budaya hukum dengan progaram JMS ini,” ungkap Agung HM Prasetyo, seperti dikutip makassarkota.go.id.

Program JMS di sekolah-sekolah dan perguruan tinggi bertujuan untuk menciptakan generasi muda sadar hukum.”Hal ini menjadi penting, karena generasi muda merupakan generasi penerus cita-cita bangsa,” katanya.

Program ini juga metode komunikasi yang efektif untuk dipahami pelajar-mahasiswa misalkan games, media poster, penayangan video. Pada kesempatan ini Walikota Makassar, Wakil Walikota Makassar, Sekretaris Daerah Kota Makassar, Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Ketua DPRD Kota Makassar dan keluarga besar Kejaksaan Negeri, terlihat ikut hadir mengambil bagian. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *