BPM Sosialisai Teknoligi Tepat Guna

TIMURNEWS.COM – Di era globalisasi, masyarakat dituntut memiliki kemampuan untuk menguasai teknologi untuk meningkatkan daya saing produk guna peningkatan kesejahteraannya. Untuk itu, diperlukan upaya peningkatan akses masyarakat terhadap teknologi tepat guna (TTG).

BPM Sosialisai Teknoligi Tepat Guna
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Kota Makassar Andi Muh Yasir.

Dalam rangka percepatan alih teknologi kepada masyarakat, direktorat jenderal pemberdayaan masyarakat dan desa – Kementerian Dalam Negeri telah memfasilitasi daerah dalam upaya penumbuhkembangan pos pelayanan teknologi pedesaan (posyantekdes) di kecamatan.

Posyantek sebagaimana peraturan menteri dalam negeri nomor 20 tahun 2010 merupakan lembaga kemasyarakatan di kecamatan yang memberikan pelayanan teknis, informasi dan orientasi berbagai jenis TTG. Posyantek dapat bermanfaat bila pelayanan yang diberikan mampu memberikan nilai tambah bagi kegiatan masyarakat dan meningkatkan produktivitas masyarakat dalam mengelola sumber daya lokal.

Oleh karena itu pemerintah Kota Makassar melalui Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Kota Makassar pada tahun anggaran 2015, memperkenalkan kegiatan sosialisasi pos pelayanan teknologi tepat guna yang nantinya akan dibentuk di kecamatan sebagai media pendekat sekaligus perekat antara masyarakat pengguna teknologi dan sumber teknologi, harus dibangun dan dikembangkan sebagai lembaga pelayanan publik dalam bidang jasa informasi dan penyedia teknologi tepat guna bagi masyarakat yang dikelola secara mandiri, berkelanjutan dan profesional.

Kepala Badan Pemberdayaan Kota Makassar Andi Muh Yasir, mengatakan, diharapkan dengan adanya posyantekdes di setiap kecamatan masyarakat tidak buta dengan informasi-informasi khususnya informasi tentang perkembangan kota makassar.

“Kami harapkan dengan adanya pos pelayanan teknologi tepat guna dapat menjembatangi masyarakat pemanfaat/pengguna ttg dengan sumber ttg, dapat memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan teknis, pelayanan informasi dan promosi berbagai jenis ttg,” kata Andi Yasir.

Bukan hanya itu dia juga mengatakan keberadaan pos pelayanan teknologi tepat guna juga dapat meningkatkan kerjasama dan koordinasi antar pemangku kepentingan dalam rangka pemanfaatan ttg.

Pada sosialisasi yang dilaksanakan tersebut diikuti peserta seperti, Kasi Ekbang Kecamatan, Kasi Ekbang Kelurahan, kasi kesra kecamatan, ketua forum lpm kecamatan se Kota Makassar dan guru bidang teknologi dari beberapa sekolah dan lembaga teknologi yang ada di makassar. (ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *